7 Tips Dekorasi Kamar Tidur Aesthetic yang Terjangkau

April 10, 2023

Kamar tidur merupakan ruangan penting, yakni berfungsi sebagai tempat Anda beristirahat setelah seharian beraktivitas. Tidak hanya harus nyaman, kamar tidur yang rapi dan sedap dipandang tentu bisa langsung menaikkan mood. Inilah kenapa tren kamar tidur aesthetic makin ramai digunakan. Ruangan ini biasanya mengedepankan tone warna yang lembut, perabotan yang cantik, hingga tata cahaya yang memaksimalkan setiap sudut. 


Jika Anda tertarik merenovasi atau menata ulang kamar tidur, gaya aesthetic ini bisa jadi pilihan. Tidak perlu bingung harus mulai dari mana, Anda bisa melakukan dekorasi dengan cara bertahap dengan menerapkan berbagai tips di bawah ini. Yuk, langsung simak selengkapnya! 


7 Tips Dekorasi Kamar Tidur Aesthetic

 

Kamar tidur aesthetic identik dengan nuansa minimalis. Tidak harus mengubah total, Anda bisa coba perhatikan ulang elemen mana yang kira-kira sudah cukup mendukung konsep desain dan bagian mana yang memang perlu diperbaiki agar tampilannya lebih menarik. Tidak selalu rumit, kamar aesthetic pada akhirnya juga disesuaikan dengan selera dan budget Anda.   


1. Pilih warna natural 

Langkah yang pertama adalah pemilihan warna. Kamar tidur aesthetic biasanya memiliki tone warna natural dan terang. Misalnya, warna-warna earthy dan pastel yang tidak terlalu mencolok. Warna putih dan kayu juga merupakan opsi lain yang kerap digunakan. Selain mengesankan minimalisme, berbagai warna tersebut membantu ruangan tampil lebih bersih, terang, dan lapang. 


Tips pemilihan warna sebaiknya mengacu pada pola dua atau tiga warna utama. Ini bertujuan agar hasil kombinasinya nanti tertata harmonis, serta memudahkan Anda untuk memilih sentuhan warna halus lainnya ke seluruh ruangan. 


2. Furniture minimalis 

Tips berikutnya adalah soal pemilihan furniture. Utamakan memilih yang fungsional dan tidak memakan banyak tempat serta bergaya minimalis. Anda bisa menyesuaikan warna furniture dengan skema warna ruangan. Misalnya, gunakan furniture kayu dengan tekstur untuk menonjolkan sisi natural yang kental. Furniture kayu biasanya juga berbentuk ramping sehingga mudah ditata ulang. 


Baca juga: Waspada Bahaya Kasur Kapuk, Ini Rekomendasi Kasur yang Lebih Aman


3. Hiasan dinding 

Anda memiliki karpet dinding atau permadani di rumah? Coba gunakan sebagai tambahan hiasan dinding. Ini bertujuan agar nuansa kamar tidur aesthetic lebih hidup. Apa pun pilihannya, tentu sangat bisa disesuaikan dengan selera. Jika Anda termasuk yang menyukai karya seni, Anda juga bisa menempelkannya di dinding sebagai variasi. Pastikan besar karya seni sudah disesuaikan dengan ruangan sehingga saat dipasang, hiasan tersebut menjadi pelengkap yang tepat. 


4. Pencahayaan hangat 

Kamar tidur aesthetic biasanya juga memperhatikan pencahayaan. Anda bisa menata ulang jendela sehingga lebih banyak cahaya alami yang masuk. Selain itu, Anda tentu juga bisa menata cahaya tambahan agar suasana ruangan semakin hangat. Misalnya, tambahan lampu meja, lampu led yang merambat di dinding, atau penggunaan lilin aroma terapi di sudut ruangan. 


5. Tumbuhan hijau 

Aesthetic tidak lengkap tanpa unsur alami seperti tumbuhan hijau. Elemen dekorasi satu ini tidak hanya mempercantik namun juga bisa membantu menyegarkan ruangan dan memperbaiki mood. Pastikan tumbuhan hijau tersebut memang jenis yang tepat untuk ditempatkan di dalam ruangan. Opsi lainnya, Anda juga bisa menggunakan tumbuhan palsu (artificial) sehingga tidak perlu repot melakukan perawatan khusus. Saat ini telah banyak tumbuhan artificial yang tidak kalah cantik.   


6. Cermin besar 

Tips berikutnya untuk kamar tidur aesthetic adalah tersedianya cermin berukuran besar. Tidak hanya bersifat fungsional atau berfungsi sebagai cermin biasa, adanya cermin juga bisa membantu ruangan tampil lebih terang dan luas lewat pantulan cahaya. Pilih cermin dengan desain yang simpel dan atur tata letaknya seperti disandarkan ke dinding dekat kasur. 


7. Tetap terorganisir 

Tips yang terakhir adalah pastikan kamar tidur selalu terorganisir. Atur peletakan barang-barang Anda di kamar agar kesan aesthetic yang minimalis tetap menonjol. Jangan lupa juga untuk selalu membersihkan kamar secara rutin, rapikan kembali peralatan yang baru saja digunakan, dan sebisa mungkin menyembunyikan kabel-kabel elektronik yang tidak enak dipandang. 


Baca juga: 5 Manfaat Tidur Tanpa Bantal dan Tips Melakukannya


Nah, itulah berbagai tips dekorasi kamar tidur aesthetic. Agar makin lengkap, Anda bisa menambahkan kasur busa dari Royal Foam yang memiliki desain simpel dan modern. Selain desain menarik, kasur busa dari Royal Foam ini telah dilengkapi material busa premium sehingga Anda akan merasakan sensasi tidur yang memuaskan. Harganya pun masih terjangkau, Anda jadi lebih hemat dan bisa membeli kebutuhan dekorasi kamar tidur lainnya.

Rekomendasi Kasur Terbaik Menurut Gaya Tidur
By Kasur Busa Royal Foam January 1, 2025
Mempertimbangkan kasur menurut gaya tidur bisa mempersempit pilihan dan mengoptimalkan momen tidur Anda. Artikel ini akan membahasnya lebih lanjut, simak selengkapnya.
Mengenal Tingkat Keempukan Kasur Busa dan Tips Memilihnya
By Kasur Busa Royal Foam December 30, 2024
Apa saja tingkat keempukan kasur busa? Bagaimana cara memilih kasur busa yang tepat? Simak penjelasan lengkapnya berikut.
Rekomendasi Kasur Busa Portabel, Mudah Dibawa dan Disimpan
By Kasur Busa Royal Foam December 25, 2024
Kasur busa kini menjadi pilihan masyarakat luas. Dari sekian banyak tipe di pasaran, ada pula kasur busa portabel yang tidak kalah praktis serta tetap nyaman digunakan.
Ini Rekomendasi Model Dipan Kasur Busa Minimalis
By Kasur Busa Royal Foam December 23, 2024
Saat ini model dipan kasur busa beraneka ragam, Anda bisa langsung menyesuaikan dengan tipe matras hingga estetika kamar tidur.
Ini Fungsi Matrass Protector dan Tips Memilihnya
By Kasur Busa Royal Foam December 18, 2024
Pelindung atau cover kasur busa adalah lapisan tambahan empuk yang dipasang di atas permukaan kasur untuk kenyamanan ekstra. Sekilas, bentuknya mirip seperti sprei namun memiliki isian yang lebih tebal.
Kelebihan Kasur Latex dan Rekomendasi yang Nyaman
By Kasur Busa Royal Foam December 16, 2024
Kasur latex termasuk jenis yang mudah ditemui ketika Anda mencari matras. Kasur tipe ini dikenal karena tekstur yang kenyal tana membutuhkan pegas atau per sehingga terasa empuk ketika berbaring di atasnya.
5 Tips Perawatan Kasur Busa, Wajib Gunakan Sprei!
By Kasur Busa Royal Foam December 11, 2024
Sprei kasur busa juga wajib digunakan untuk menjaga kebersihan kasur. Penggunaannya juga harus rutin diganti. Agar lebih maksimal, Anda juga bisa menambahkan pelindung kasur.
Mengenal Matras Kasur Busa untuk Anak dan Rekomendasinya
By Kasur Busa Royal Foam December 9, 2024
Jenis matras kasur busa umum digunakan oleh berbagai kalangan masyarakat. Kasur ini semakin diminati karena memiliki bahan yang cukup nyaman, perawatan yang mudah, serta harga lebih terjangkau.
Mengenal Kebiasaan Tidur yang Baik untuk Kesehatan
By Kasur Busa Royal Foam December 4, 2024
Temukan tips dan kebiasaan tidur yang baik untuk meningkatkan kualitas tidur Anda. Pelajari cara tidur yang nyenyak, bangun segar, dan menjaga kesehatan tubuh dengan kebiasaan yang tepat.
Jual Kasur Busa No 2 Terbaik yang Nyaman dan Awet
By Kasur Busa Royal Foam December 2, 2024
Salah satu ukuran kasur yang direkomendasikan untuk orang dewasa adalah kasur busa no 2 atau lebih umum disebut dengan Queen Bed.
More Posts