Blog Layout

Praktis dan Ampuh, Ini Cara Menghilangkan Bau Pesing pada Kasur

July 28, 2022

Cara menghilangkan bau pesing pada kasur kerap dicari orang tua yang memiliki anak kecil. Menjadi orang tua tentunya membuatnya Anda menjadi ekstra menjaga kebersihan rumah, terutama karena si kecil kerap pipis atau ngompol di sofa, karpet, bahkan kasur. Jika sudah begitu akan muncul bau pesing yang membuat Anda lebih sering mengganti sprei dan ruangan menjadi bau sampai membuat kepala pusing.


Melansir dari Nationwide Childrens, sekitar 15% anak mengalami fase mengompol di usia lima tahun dan umumnya frekuensi anak lelaki mengompol dua kali lebih sering dibanding anak perempuan. Apakah anak lelaki Anda demikian? Jika iya, tak perlu panik karena berikut artikel ini telah menyiapkan sederet cara menghilangkan bau pesing pada kasur yang bisa dicoba.


Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Bau Pesing pada Kasur Paling Praktis


cara menghilangkan bau pesing pada kasur dengan bahan alami


Baking Soda


Cara menghilangkan bau pesing pada kasur bisa dicoba dengan menggunakan baking soda. Melansir dari Indian Journal of Dermatology, Venereology and Leprology, baking soda memiliki sifat basa yang efektif untuk menghilangkan senyawa bau asam, seperti asap, keringat, muntahan, dan bau pesing. 


Cara menghilangkan bau pesing pada kasur dengan baking soda bisa dilakukan dengan mencampurkannya dengan air dan aduk sampai menjadi pasta. Basahi area kasur yang terkena ompolan dengan air, lalu taburkan campurkan baking soda tersebut. Kemudian, gunakan kain atau sikat, gosokkan ke seluruh area tersebut, dan diamkan sampai mengering. Jika sudah mengering, bersihkan dengan menggunakan vacuum cleaner.


Cuka


Cara menghilangkan bau pesing pada kasur juga bisa dicoba menggunakan cuka. Walaupun belum ada penelitian ilmiah yang membuktikan, namun negara Eropa kebanyakan menggunakan campuran cuka putih dengan air sebagai uap pengharum ruangan.


Cara penggunaannya bisa dilakukan dengan menuangkan cuka putih ke dalam botol semprot, lalu semprotkan pada area kasur yang terkena ompol. Diamkan 15 sampai 20 menit, lalu sikat area tersebut untuk membersihkan sisa ompol yang menempel.


Bedak Bayi


Bila Anda ingin menggunakan cara menghilangkan bau pesing pada kasur yang lebih praktis lagi, bisa mencoba dengan bedak bayi. Bedak bayi memiliki aroma wangi yang bisa menghilangkan bau pesing. Secara alami pun bedak bayi bisa hilangkan bau dengan menyerap kelembaban sehingga membuat kasur menjadi kering dan wangi.


Cara penggunaannya, cukup taburkan bedak bayi secukupnya pada area yang terkena ompol. Lalu, diamkan selama kurang lebih satu jam agar bedak menyerap bau dan menggantinya dengan aroma yang wangi. Bila dirasa bau pesing sudah cukup meresap, bersihkan bedak menggunakan vacuum cleaner agar taburan bedak tidak berterbangan.


Obat Kumur


Obat kumur tak hanya mampu menghilangkan bau mulut, namun juga bisa menjadi salah satu cara menghilangkan bau pesing pada kasur. Cairan tersebut memiliki aroma segar dan wangi sehingga bisa digunakan untuk menghilangkan bau pesing. 


Cara penggunaannya, campurkan obat kumur dengan sedikit air, lalu oleskan pada area yang terkena ompol sampai bersih. Untuk mengeringkannya bisa menggunakan hairdryer.


Cara menghilangkan bau pesing pada kasur juga bisa dicoba dengan rutin menjemurnya dan mengganti sprei. Tujuannya, agar bisa mengurangi bau tak sedap pada kasur.


Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Bau Pesing pada Kasur Paling Ampuh dan Mudah Dicoba


Namun, bila kasur sudah terlanjur sering terkena ompol sampai baunya sangat tak sedap, sebaiknya mengganti dengan yang baru. Sebab, bisa saja struktur kasur lama telah rusak akibat sering terkena ompol. Agar menghindari hal yang sama di kemudian hari, disarankan membeli kasur yang mampu menyerap cairan dengan mudah sehingga tidak muncul bau apek lagi. 


Artikel ini merekomendasikan membeli dari merk Kasur Busa Royal Foam. Sebab, semua produk keluaran merk kasur busa tersebut sudah menggunakan teknologi Sanitized yang mampu membuat busa cepat menyerap cairan, seperti ompol atau air minum sehingga kasur pun menjadi tidak lembab dan bebas apek. Dengan kemampuan anti lembab dan anti apek ini, kasur dapat terlindungi dari jamur yang tumbuh dan tungau bersarang sehingga tidur pun terjamin selalu nyaman, serta aman!


Dengan memilih alas tidur dari Kasur Busa Royal Foam, Anda tak perlu kerepotan lagi mencari cara menghilangkan bau pesing pada kasur. Jika penasaran dengan koleksi produk dari merk tersebut, Anda bisa cek katalognya.



Kasur Busa Royal Foam - Kasur Busa Terbaik di Indonesia

Rekomendasi Kasur Terbaik Menurut Gaya Tidur
By Kasur Busa Royal Foam January 1, 2025
Mempertimbangkan kasur menurut gaya tidur bisa mempersempit pilihan dan mengoptimalkan momen tidur Anda. Artikel ini akan membahasnya lebih lanjut, simak selengkapnya.
Mengenal Tingkat Keempukan Kasur Busa dan Tips Memilihnya
By Kasur Busa Royal Foam December 30, 2024
Apa saja tingkat keempukan kasur busa? Bagaimana cara memilih kasur busa yang tepat? Simak penjelasan lengkapnya berikut.
Rekomendasi Kasur Busa Portabel, Mudah Dibawa dan Disimpan
By Kasur Busa Royal Foam December 25, 2024
Kasur busa kini menjadi pilihan masyarakat luas. Dari sekian banyak tipe di pasaran, ada pula kasur busa portabel yang tidak kalah praktis serta tetap nyaman digunakan.
Ini Rekomendasi Model Dipan Kasur Busa Minimalis
By Kasur Busa Royal Foam December 23, 2024
Saat ini model dipan kasur busa beraneka ragam, Anda bisa langsung menyesuaikan dengan tipe matras hingga estetika kamar tidur.
Ini Fungsi Matrass Protector dan Tips Memilihnya
By Kasur Busa Royal Foam December 18, 2024
Pelindung atau cover kasur busa adalah lapisan tambahan empuk yang dipasang di atas permukaan kasur untuk kenyamanan ekstra. Sekilas, bentuknya mirip seperti sprei namun memiliki isian yang lebih tebal.
Kelebihan Kasur Latex dan Rekomendasi yang Nyaman
By Kasur Busa Royal Foam December 16, 2024
Kasur latex termasuk jenis yang mudah ditemui ketika Anda mencari matras. Kasur tipe ini dikenal karena tekstur yang kenyal tana membutuhkan pegas atau per sehingga terasa empuk ketika berbaring di atasnya.
5 Tips Perawatan Kasur Busa, Wajib Gunakan Sprei!
By Kasur Busa Royal Foam December 11, 2024
Sprei kasur busa juga wajib digunakan untuk menjaga kebersihan kasur. Penggunaannya juga harus rutin diganti. Agar lebih maksimal, Anda juga bisa menambahkan pelindung kasur.
Mengenal Matras Kasur Busa untuk Anak dan Rekomendasinya
By Kasur Busa Royal Foam December 9, 2024
Jenis matras kasur busa umum digunakan oleh berbagai kalangan masyarakat. Kasur ini semakin diminati karena memiliki bahan yang cukup nyaman, perawatan yang mudah, serta harga lebih terjangkau.
Mengenal Kebiasaan Tidur yang Baik untuk Kesehatan
By Kasur Busa Royal Foam December 4, 2024
Temukan tips dan kebiasaan tidur yang baik untuk meningkatkan kualitas tidur Anda. Pelajari cara tidur yang nyenyak, bangun segar, dan menjaga kesehatan tubuh dengan kebiasaan yang tepat.
Jual Kasur Busa No 2 Terbaik yang Nyaman dan Awet
By Kasur Busa Royal Foam December 2, 2024
Salah satu ukuran kasur yang direkomendasikan untuk orang dewasa adalah kasur busa no 2 atau lebih umum disebut dengan Queen Bed.
More Posts
Share by: