Blog Layout

Cari Produk Halal? Ini Dia Cara Mengecek Halal MUI, Ada Kasur Halal Juga!

September 28, 2021
Saat ini, Anda perlu semakin teliti dalam menggunakan suatu produk atau mengonsumsi makanan dan minuman. Dalam memilih produk yang akan digunakan, seorang muslim wajib mengecek apakah produk tersebut halal atau tidak. Biasanya, produk yang sudah mendapatkan sertifikasi halal oleh MUI, pada bagian depan kemasan produk terdapat stempel halal. Stempel tersebut membuktikan bahwa dari penggunaan bahan, proses pembuatan, hingga pengemasannya sesuai dengan syariat Islam, serta aman untuk dikonsumsi dan digunakan oleh seorang Muslim.

Untuk mengecek kehalalan sebuah produk, Anda bisa menggunakan platform resmi dari MUI untuk memudahkan dalam mengecek apakah produk tersebut halal atau tidak. Cara mengecek halal MUI di website mereka pun sangatlah mudah. Memang, bagaimanakah cara mengecek halal MUI? Untuk membantu Anda, berikut ini serangkaian cara mengecek halal MUI secara mudah di website resminya.

Cara mengecek halal MUI secara online

sumber: bukuwarung.com


Kunjungi Halaman Web MUI


Cara mengecek halal MUI yang pertama yang perlu Anda lakukan, yaitu mengunjungi halaman web resmi MUI di halalmui.org


Sesuaikan Pencarian yang Diinginkan


Pada halaman pencarian, terdapat tiga kategori pencarian yang bisa Anda pilih, yaitu ada nama produsen, nama produk, dan nomor sertifikat. Anda bisa memilih pencarian berdasarkan salah satu kategori saja.


Masukkan Data


Cara mengecek halal MUI berikutnya ialah memasukkan data. Setelah menyesuaikan isi pencarian, Anda bisa memasukkan data produk. Jika memilih nama produk, bisa dimasukkan nama dari produk yang Anda cari. Apabila produsen, Anda bisa mengetik nama dari perusahaan yang membuat produk tersebut. Semisal memilih nomor sertifikat, Anda bisa memasukkan nomor sertifikat yang tertera pada kemasan produk.


Klik Cari


Kemudian, Anda bisa klik ‘cari’ dan menunggu hasilnya sebentar. Website akan memproses pencarian data Anda.


Data Akan Muncul


Setelah itu, data akan muncul berupa nama dan nomor sertifikatnya. Untuk mengetahui lebih detail, Anda bisa klik ‘detail’ dan terdapat informasi mengenai nama produsen beserta kapan tanggal berakhirnya dari sertifikat halal pada produk tersebut.


Itulah serangkaian cara mengecek halal MUI di website resminya. Sangat mudah, bukan? Dengan cara ini, Anda bisa mengetahui apakah produk yang ingin digunakan atau dikonsumsi sudah mendapatkan sertifikat halal atau belum dari pihak MUI.


Seperti yang sudah dijelaskan di atas, produk halal tidak hanya berupa makanan dan minuman, tapi juga berupa kosmetik, baju, bahkan kasur. Terdapat produk kasur yang mendapatkan sertifikat halal dari MUI, yaitu Royal Exclusive Economy dari merk Kasur Busa Royal Foam. 


Royal Exclusive Economy adalah kasur busa pertama dan satu-satunya di Indonesia yang mendapatkan sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia. Hal ini dikarenakan kasur busa tersebut sudah memenuhi standar umum dari MUI, yaitu tidak menggunakan bahan baku yang haram dan najis. Kemudian, lingkungan sekitar pabrik, proses produksi, dan pendistribusian produk pun sudah memenuhi semua persyaratan halal.


Selain halal, Royal Exclusive Economy juga menjamin tidur Anda akan berkualitas dan nyenyak. Hal ini dikarenakan kasur busa ini memiliki ketebalan busa hingga 21 cm dengan komposisi busa yang padat sehingga mampu menopang tubuh Anda dengan baik dan nyaman. Royal Exclusive Economy juga didesain modern dan elegan dengan didukung cover kasur yang terbuat dari kain jacquard. Perlu Anda ketahui, kain ini lebih tebal dari jenis kain lainnya dan memiliki tekstur sangat lembut sehingga aman bagi kulit sensitif, bahkan kulit bayi.


Menariknya lagi, Kasur Busa Royal Foam melengkapi setiap produknya dengan teknologi canggih Sanitized, termasuk pada Royal Exclusive Economy. Teknologi Sanitized milik Kasur Busa Royal Foam dapat menjamin kebersihan dan melindungi produknya dari serangan bakteri, jamur, serta tungau. Selain itu, teknologi ini juga mampu menjaga kasur agar selalu terbebas dari bau apek. Teknologi Sanitized miliki Kasur Busa Royal Foam sudah mendapatkan pengawasan dan lisensi para ahli mikroba di Swiss sehingga dijamin ampuh melindungi kasur. Canggih banget, kan? Andalkan Royal Exclusive Economy untuk alas tidur halal yang nyaman dan aman!


Kasur Busa Royal Foam - Kasur Busa Terbaik di Indonesia

Rekomendasi Kasur Terbaik Menurut Gaya Tidur
By Kasur Busa Royal Foam January 1, 2025
Mempertimbangkan kasur menurut gaya tidur bisa mempersempit pilihan dan mengoptimalkan momen tidur Anda. Artikel ini akan membahasnya lebih lanjut, simak selengkapnya.
Mengenal Tingkat Keempukan Kasur Busa dan Tips Memilihnya
By Kasur Busa Royal Foam December 30, 2024
Apa saja tingkat keempukan kasur busa? Bagaimana cara memilih kasur busa yang tepat? Simak penjelasan lengkapnya berikut.
Rekomendasi Kasur Busa Portabel, Mudah Dibawa dan Disimpan
By Kasur Busa Royal Foam December 25, 2024
Kasur busa kini menjadi pilihan masyarakat luas. Dari sekian banyak tipe di pasaran, ada pula kasur busa portabel yang tidak kalah praktis serta tetap nyaman digunakan.
Ini Rekomendasi Model Dipan Kasur Busa Minimalis
By Kasur Busa Royal Foam December 23, 2024
Saat ini model dipan kasur busa beraneka ragam, Anda bisa langsung menyesuaikan dengan tipe matras hingga estetika kamar tidur.
Ini Fungsi Matrass Protector dan Tips Memilihnya
By Kasur Busa Royal Foam December 18, 2024
Pelindung atau cover kasur busa adalah lapisan tambahan empuk yang dipasang di atas permukaan kasur untuk kenyamanan ekstra. Sekilas, bentuknya mirip seperti sprei namun memiliki isian yang lebih tebal.
Kelebihan Kasur Latex dan Rekomendasi yang Nyaman
By Kasur Busa Royal Foam December 16, 2024
Kasur latex termasuk jenis yang mudah ditemui ketika Anda mencari matras. Kasur tipe ini dikenal karena tekstur yang kenyal tana membutuhkan pegas atau per sehingga terasa empuk ketika berbaring di atasnya.
5 Tips Perawatan Kasur Busa, Wajib Gunakan Sprei!
By Kasur Busa Royal Foam December 11, 2024
Sprei kasur busa juga wajib digunakan untuk menjaga kebersihan kasur. Penggunaannya juga harus rutin diganti. Agar lebih maksimal, Anda juga bisa menambahkan pelindung kasur.
Mengenal Matras Kasur Busa untuk Anak dan Rekomendasinya
By Kasur Busa Royal Foam December 9, 2024
Jenis matras kasur busa umum digunakan oleh berbagai kalangan masyarakat. Kasur ini semakin diminati karena memiliki bahan yang cukup nyaman, perawatan yang mudah, serta harga lebih terjangkau.
Mengenal Kebiasaan Tidur yang Baik untuk Kesehatan
By Kasur Busa Royal Foam December 4, 2024
Temukan tips dan kebiasaan tidur yang baik untuk meningkatkan kualitas tidur Anda. Pelajari cara tidur yang nyenyak, bangun segar, dan menjaga kesehatan tubuh dengan kebiasaan yang tepat.
Jual Kasur Busa No 2 Terbaik yang Nyaman dan Awet
By Kasur Busa Royal Foam December 2, 2024
Salah satu ukuran kasur yang direkomendasikan untuk orang dewasa adalah kasur busa no 2 atau lebih umum disebut dengan Queen Bed.
More Posts
Share by: