Ini Kriteria Bantal Tidur yang Sehat dan Tips Memilihnya
Orang dewasa rata-rata memerlukan 7-8 jam per hari untuk tidur. Tidak hanya soal durasi, tidur yang diharapkan adalah yang berkualitas sehingga bisa membantu mengembalikan energi dan memaksimalkan fungsi metabolisme tubuh. Inilah mengapa lingkungan yang nyaman menjadi penting. Selain kasur terbaik, menggunakan bantal tidur yang sehat juga disarankan.
Bantal adalah penyangga kepala yang membantu tubuh berada di posisi yang nyaman saat tidur. Penggunaan bantal cocok untuk posisi tidur telentang atau menyamping untuk menopang bagian kepala sehingga tulang belakang tetap selaras. Lalu seperti apa sebenarnya kriteria bantal yang sehat? Bagaimana cara memilihnya? Simak penjelasan di bawah ini.
Kriteria Bantal Tidur yang Sehat
Memilih bantal yang tepat dapat meningkatkan kualitas tidur. Seperti yang telah disebutkan, bantal tidur merupakan pelengkap atau tambahan untuk membantu meningkatkan kenyamanan. Salah pilih bantal tidak hanya membuat Anda tidak nyenyak tidur, hal tersebut juga berpotensi memicu munculnya masalah kesehatan.
1. Tingkat kekerasan bantal
Bagaimana bantal yang sehat sebenarnya tetap perlu disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi Anda. Tingkat kekerasan bantal (firmness) menjadi aspek penting untuk kenyamanan dan keamanan topangan pada area kepala dan leher. Idealnya, bantal tidak terlalu keras namun juga tidak terlalu empuk. Kepala harus tetap nyaman namun tidak boleh tenggelam ke dalam bantal agar posisi leher dan tulang belakang tetap selaras.
2. Material Anti Alergi
Beberapa orang memiliki kondisi kesehatan khusus seperti alergi. Oleh karena itu, penting untuk mengenali material apa yang digunakan pada bantal sehingga Anda dapat menghindari atau meminimalisir munculnya alergi tersebut. Bantal yang dirancang untuk mendukung kesehatan biasanya akan memperhatikan hal ini sehingga tidak mudah menyerap debu atau kotoran.
Baca juga: 5 Cara Menata Kasur Aesthetic supaya Kamar Tidur Cantik
3. Sirkulasi udara baik
Bantal tidur yang sehat biasanya juga mengutamakan sirkulasi udara yang baik. Bantal dengan breathability baik biasanya tidak mudah menyimpan panas sehingga semakin nyaman untuk digunakan. Bantal tipe ini pada akhirnya juga tidak mudah lembab, artinya akan lebih aman dan awet untuk digunakan jangka panjang.
4. Desain sesuai kebutuhan
Ada baiknya jika Anda mulai mempertimbangkan untuk berinvestasi pada bantal dengan desain yang dapat memenuhi kebutuhan tubuh. Misalnya, ada bantal dengan bentuk yang didesain untuk meredakan masalah nyeri leher atau area punggung. Ada juga bantal yang memang dirancang untuk para penderita sleep apnea sehingga pengalaman tidur lebih maksimal.
Tips Memilih Bantal
Setelah mengetahui berbagai kriteria bantal tidur yang sehat, penting juga untuk mengetahui tips memilih bantal agar pengalaman tidur semakin maksimal. Pastikan bahwa bantal yang Anda pilih bisa membantu kepala, leher, hingga tulang belakang memperoleh dukungan atau topangan yang baik. Posisi tidur juga bisa dipertimbangkan untuk memperoleh bantal yang tepat.
Posisi tidur telentang
Agar postur tetap terjaga dengan baik, gunakan bantal dengan ketinggian dan tingkat kekerasan sedang atau medium firm. Dengan begitu, topangan pada kepala cukup kuat dan bantal dapat membuat posisi kepala lebih tinggi sepanjang malam. Jika bantal Anda terlalu empuk, kemungkinan besar bantal akan kehilangan bentuknya karena beban kepala Anda. Orang yang terbiasa tidur dengan posisi ini mungkin cenderung lebih nyaman dengan isian bantal yang terbuat dari memory foam.
Baca juga: Mengenal Apa Itu Bolster dan Berbagai Manfaatnya untuk Kesehatan
Posisi tidur menyamping
Jika Anda terbiasa tidur menghadap samping, maka Anda membutuhkan bantal dengan ukuran lebih tinggi dan sedikit lebih keras. Ini bertujuan untuk mendukung posisi kepala tetap nyaman serta dapat menjaga tulang belakang agar selaras. Bantal yang tinggi juga membantu mengurangi tekanan pada bahu sehingga Anda tidak perlu merasa pegal saat bangun.
Nah, itulah berbagai kriteria bantal tidur yang sehat serta tips berdasarkan posisi tidur untuk memudahkan Anda saat memilih. Bantal bukan hanya pelengkap yang bisa digunakan sembarangan. Agar pengalaman tidur lebih memuaskan, pastikan Anda memilih bantal yang memang memenuhi kebutuhan tidur dan kondisi tubuh Anda.