Blog Layout

Ini Penyebab Kram Kaki dan Cara Mengatasinya

September 29, 2023

Apa Anda pernah mengalami kram pada kaki? Penyebab kram kaki bisa bermacam-macam. Mulai dari karena kelelahan, tidak melakukan pemanasan dengan baik saat brolahraga, dan sebagainya. Kondisi ini bahkan bisa terjadi tanpa ada penyebab yang pasti. Ini tentu perlu diwaspadai agar aktivitas harian tidak terganggu. 


Kram kaki terjadi karena adanya kontraksi atau otot yang mengang dengan kuat secara tiba-tiba. Selain yang telah disebutkan di atas, kram kaki juga sering kali terjadi di malam hari ketika kaki tertekuk. Nah, artikel ini akan membahas lebih lanjut mengenai berbagai penyebab kram kaki dan cara mengatasinya. Yuk, langsung simak! 


Penyebab Kram Kaki 


Kram yang terjadi karena ketegangan otot ini sering kali dinilai tidak berbahaya. Meski demikian, kondisinya tidak boleh disepelekan. Otot yang tidak bisa berfungsi dengan baik untuk sementara waktu akan membuat Anda kesulitan bergerak. Pada akhirnya bisa pula menurunkan produktivitas. 


Berikut adalah penyebab kram kaki yang perlu diketahui: 


Tekanan pada saraf 

Adanya tekanan pada tulang belakang bisa membuat kaki kram dan terasa nyeri. Rasa sakitnya semakin terasa jika Anda berjalan kaki dalam waktu yang lama serta posisi kaki yang terlalu lama ditekuk. 


Penyempitan pembuluh darah 

Penyempitan pembuluh darah ke kaki dapat menimbulkan nyeri dan kram. Misalnya, suplai darah yang tidak memadai pada popliteal artery entrapment syndrome yang bisa menimbulkan kram saat berolahraga. 


Kehamilan 

Ibu hamil juga bisa mengalami kram pada kaki, terutama ketika usia kandungan tua atau bulan-bulan terakhir kehamilan. Ini mungkin terjadi karena kurangnya kalium dan magnesium, atau aliran darah ke kaki yang tidak lancar. 


Dehidrasi 

Penyebab kram kaki lainnya adalah dehidrasi. Ini merupakan kondisi ketika tubuh kekurangan cairan. Keadaan dehidrasi parah bisa menyebabkan gangguan elektrolit yang akhirnya menyebabkan kram. 


Cedera 

Menggunakan otot secara berlebih atau mengalami cedera juga bisa menyebabkan kram pada kaki. Kurangnya pemanasan sebelum berolahraga juga meningkatkan risiko tersebut. Posisi duduk atau berdiri terlalu lama, serta gaya tidur yang salah juga bisa menyebabkan kaki nyeri dan kram. 


Efek samping obat-obatan 

Beberapa obat bisa meningkatkan risiko mengalami kram, seperti konsumsi pil kontrasepsi, obat asma, atau diuretik. Apalagi jika ditambah dengan kebiasaan mengonsumsi alkohol secara berlebihan dan menjalani pola hidup yang tidak sehat. 


Kondisi medis lainnya 

Beberapa penyakit juga lebih memungkinkan Anda untuk mengalami kram pada kaki. Misalnya, mereka yang menderita penyakit pembuluh darah dan parkinson, penyakit arteri perifer dan saraf motorik, atau penyakit paru obstruktif kronik. 


Baca juga: 7 Penyebab Tangan Sering Kesemutan, Tanda Penyakit


Cara Mengatasi Kram di Kaki


Setelah mengetahui beberapa penyebab kaki kram, penting pula untuk memahami cara mengatasinya. Perlu dingat bahwa penanganan perlu disesuaikan dengan akar masalah. Ini bergantung pada kondisi kram yang dialami oleh setiap orang. 


Peregangan dan pijat 

Cara mengatasi kram di kaki yang pertama adalah dengan melakukan peregangan. Coba cari posisi yang nyaman dan luruskan bagian otot yang tegang agar kembali rileks. Lakukan pijatan halus pada area yang nyeri, Anda juga bisa menggunakan handuk hangat atau kompres es untuk menekan bagian otot yang kram. 


Mencukupi kebutuhan tubuh 

Pastikan nutrisi yang diperlukan tubuh terpenuhi. Cobalah untuk mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan magnesium seperti biji-bijian dan kacang. Anda juga perlu tetap terhidrasi dengan minum air putih yang cukup sepanjang hari agar otot dapat berfungsi normal. 


Istirahat sejenak 

Saat mengalami kram otot, Anda perlu berhenti sejenak dari aktivitas yang dilakukan. Ini bertujuan agar tidak semakin memperparah kondisi kram dan membantu otot kembali rileks setelah mengalami kontraksi. 


Baca juga: Cara Tidur Cepat dan Berkualitas dengan Teknik Pernapasan


Nah, itulah berbagai penyebab kram kaki dan cara mengatasinya. Anda perlu lebih berhati-hati dan tidak boleh menyepelekan keadaan ini. Kondisi kram pada kaki dapat menghambat produktivitas untuk sementara waktu. Jika kondisinya cukup parah, Anda bisa segera berkonsultasi dengan dokter untuk penanganan lebih lanjut.

Rekomendasi Kasur Terbaik Menurut Gaya Tidur
By Kasur Busa Royal Foam January 1, 2025
Mempertimbangkan kasur menurut gaya tidur bisa mempersempit pilihan dan mengoptimalkan momen tidur Anda. Artikel ini akan membahasnya lebih lanjut, simak selengkapnya.
Mengenal Tingkat Keempukan Kasur Busa dan Tips Memilihnya
By Kasur Busa Royal Foam December 30, 2024
Apa saja tingkat keempukan kasur busa? Bagaimana cara memilih kasur busa yang tepat? Simak penjelasan lengkapnya berikut.
Rekomendasi Kasur Busa Portabel, Mudah Dibawa dan Disimpan
By Kasur Busa Royal Foam December 25, 2024
Kasur busa kini menjadi pilihan masyarakat luas. Dari sekian banyak tipe di pasaran, ada pula kasur busa portabel yang tidak kalah praktis serta tetap nyaman digunakan.
Ini Rekomendasi Model Dipan Kasur Busa Minimalis
By Kasur Busa Royal Foam December 23, 2024
Saat ini model dipan kasur busa beraneka ragam, Anda bisa langsung menyesuaikan dengan tipe matras hingga estetika kamar tidur.
Ini Fungsi Matrass Protector dan Tips Memilihnya
By Kasur Busa Royal Foam December 18, 2024
Pelindung atau cover kasur busa adalah lapisan tambahan empuk yang dipasang di atas permukaan kasur untuk kenyamanan ekstra. Sekilas, bentuknya mirip seperti sprei namun memiliki isian yang lebih tebal.
Kelebihan Kasur Latex dan Rekomendasi yang Nyaman
By Kasur Busa Royal Foam December 16, 2024
Kasur latex termasuk jenis yang mudah ditemui ketika Anda mencari matras. Kasur tipe ini dikenal karena tekstur yang kenyal tana membutuhkan pegas atau per sehingga terasa empuk ketika berbaring di atasnya.
5 Tips Perawatan Kasur Busa, Wajib Gunakan Sprei!
By Kasur Busa Royal Foam December 11, 2024
Sprei kasur busa juga wajib digunakan untuk menjaga kebersihan kasur. Penggunaannya juga harus rutin diganti. Agar lebih maksimal, Anda juga bisa menambahkan pelindung kasur.
Mengenal Matras Kasur Busa untuk Anak dan Rekomendasinya
By Kasur Busa Royal Foam December 9, 2024
Jenis matras kasur busa umum digunakan oleh berbagai kalangan masyarakat. Kasur ini semakin diminati karena memiliki bahan yang cukup nyaman, perawatan yang mudah, serta harga lebih terjangkau.
Mengenal Kebiasaan Tidur yang Baik untuk Kesehatan
By Kasur Busa Royal Foam December 4, 2024
Temukan tips dan kebiasaan tidur yang baik untuk meningkatkan kualitas tidur Anda. Pelajari cara tidur yang nyenyak, bangun segar, dan menjaga kesehatan tubuh dengan kebiasaan yang tepat.
Jual Kasur Busa No 2 Terbaik yang Nyaman dan Awet
By Kasur Busa Royal Foam December 2, 2024
Salah satu ukuran kasur yang direkomendasikan untuk orang dewasa adalah kasur busa no 2 atau lebih umum disebut dengan Queen Bed.
More Posts
Share by: