Kasur busa memiliki berbagai kelebihan, mulai dari ringan, tahan lama, perawatan yang cukup mudah hingga harga yang terjangkau. Inilah mengapa jenis kasur satu ini cocok untuk dimiliki berbagai kalangan. Pertanyaannya sekarang adalah apa saja tips memilih kasur busa yang tepat? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
Tidur yang berkualitas bisa dimulai dengan memilih kasur busa yang berkualitas pula. Lingkungan tidur yang nyaman adalah faktor penting agar tubuh lebih rileks dan lelap saat tidur. Dengan demikian, Anda bisa kembali menjadi segar ketika bangun dan berkegiatan dengan lebih produktif.
1. Pertimbangkan material kasur busa
Langkah pertama, Anda perlu mempertimbangkan material kasur busa seperti apa yang ingin Anda gunakan dalam jangka panjang. Bagian ini krusial karena kasur busa tidak terdiri dari material tambahan lainnya. Pastikan Anda memilih foam yang lentur dan empuk. Untuk mengetahui kelenturan busa, Anda bisa mengujinya dengan cara menekan-nekan area permukaan kasur.
2. Pilih tingkat kepadatan kasur busa
Selanjutnya, Anda perlu memilih tingkat kepadatan kasur busa yang tepat. Kepadatan foam dapat diukur dari berat kasur itu sendiri. Semakin besar dan berat kasur busa tersebut, maka semakin padat dan rapat pula partikel foam yang ada di dalamnya. Pilihlah foam yang padat untuk kasur busa. Selain karena ketahanannya yang kuat, foam kasur busa yang padat biasanya akan lebih terasa halus serta memberi kenyamanan ekstra bagi penggunanya.
3. Pertimbangkan elastisitas
Tips memilih kasur busa berikutnya adalah Anda perlu memilih kasur busa yang permukaan kasurnya dapat kembali ke bentuk semula dengan cepat. Cara mengujinya sangat mudah, yaitu dengan coba menekan permukaan kasur sekuat mungkin, lalu perhatikan berapa lama proses yang dibutuhkan kasur tersebut untuk kembali ke bentuk semula. Lakukan ini di beberapa area yang berbeda untuk meyakinkan sebelum membeli kasur.
Baca juga: 5 Cara Jitu Merawat Matras Kasur Busa Agar Tidak Mudah Kempis
4. Jangan terkecoh dengan tampilannya
Ternyata istilah ‘don’t judge a book by its cover’ juga berlaku ketika memilih kasur busa. Tak sedikit kasur busa dilapisi oleh permukaan yang lembut dan tampak eksklusif agar kasur terlihat sangat nyaman. Namun, perlu diingat bahwa meski dilapisi dengan kain yang super nyaman dan adem, bagian terpenting lain dari kasur busa adalah spons atau foam-nya.
5. Pilih tingkat ketebalan kasur busa
Antara kasur busa yang satu dan lainnya, biasanya terdapat perbedaan di bagian ketebalan busa. Terkait hal ini, Anda dapat menyesuaikan dengan kebutuhan dan selera. Namun, ada baiknya jika Anda memilih kasur dengan busa yang cukup tebal agar lebih nyaman dan tahan lama ketika digunakan untuk jangka panjang.
6. Perhatikan masa garansi
Masa garansi menjadi salah satu faktor penting yang juga perlu dipertimbangkan. Semakin lama masa garansi yang diberikan, maka semakin menunjukkan bahwa kasur tersebut memiliki kualitas lebih jika dibandingkan dengan kompetitornya. Perhatikan pula apa saja yang termasuk dalam garansi tersebut agar dapat memberi keuntungan di masa depan jika sewaktu-waktu memang terjadi kerusakan.
7. Cek merk dan harga
Tips memilih kasur busa yang tak kalah penting dari keenam tips di atas, merk dan harga juga menjadi faktor pertimbangan lain ketika memilih kasur busa. Tak dapat dipungkiri bahwa pengaruh dari merk yang sudah dipercaya sejak lama biasanya memiliki produk yang berkualitas. Kemudian dari sisi harga, cobalah menjadi lebih cermat dan teliti karena yang terbaik untuk memenuhi kebutuhan Anda tidak harus selalu mahal. Nah, dalam urusan ini Anda dapat mempercayakan Royal Foam sebagai merek kasur busa terbaik dengan harga yang relatif terjangkau.
Itulah berbagai tips memilih kasur busa impian yang bisa Anda terapkan. Pastikan Anda tahu apa yang Anda butuhkan agar bisa memilih produk dengan tepat, terutama jika hendak membeli ‘investasi’ jangka panjang seperti kasur yang digunakan setiap hari.